RONALDO AKUI JUVENTUS DAN INTER MILAN MENGINGINKANNYA
Ronaldo Akui Juventus dan Inter Milan Menginginkannya - Superstar Real Madrid, Cristiano Ronaldo mengungkapkan bahwa Juventus dan Inter Milan tertarik mendatangkannya sebelum akhirnya memutuskan hijrah ke Manchester United.
Bintang Real Madrid dan Portugal itu baru-baru ini mengatakan bagaimana dua klub Italia itu mencoba meyakinkannya untuk pergi ke Serie A pada 2003 silam. Namun dirinya tak tertarik karena selalu bermimpi bermain untuk Manchester United yang juga memberikan tawaran.
"Dua klub, Inter dan Juventus ingin memberi saya kesempatan bermain untuk mereka. Tapi mimpi saya adalah bermain di Manchester United dan itulah di mana saya pergi," ungkapnya.
Pemain 31 tahun tersebut tak lupa memberikan pujian kepada kompetisi Serie A yang menurutnya berkembang sangat pesat dengan standar tinggi dalam beberapa tahun terakhir.
"Italia memiliki liga yang sangat menuntut, di mana mereka kembali ke atas setelah menderita karena rusaknya reputasi mereka. Tim-tim di sana memiliki para pemain yang sangat bagus dan standar lebih tinggi dalam beberapa tahun ini," sambungnya.
"Ini juga bagus untuk Eropa karena skuat mereka sekarang lebih kompetitif di Liga Champions," tandasnya.
0 komentar:
Posting Komentar